Tips Wawancara Kerja

  • Persiapan, Persiapan, Persiapan (Persiapan akan menentukan 80% keberhasilan anda)
  • Persiapan apa saja yang perlu dilakukan ketika anda dipanggil untuk sebuah intervew:
    - Pelajari perusahaan secara lebih detail
         - Cari informasi profil perusahaan (values, culture, vision, mission, bisnis, dll)
         - Cari informasi karakter dan skill orang yang dicari perusahaan
    - Antisipasi pertanyaan apa yang akan ditanyakan dan bagaimana kita menjawabnya
         - Ceritakan tentang diri Anda merupakan salah satu pertanyaan yang hampir pasti ditanyakan
    - Baca lagi semua data pengalaman kerja, pengalaman organisasi yang anda tulis di CV anda.
       Ingat-ingat lagi detailnya jika ditanya Mengapa, Apa, Siapa, Kapan, Bagaimana
  • Gunakan pakaian formal yang rapi
  • Datang 15-30 menit sebelum jadwal interview (sehingga kita familiar dengan tempat interview dan merasa tenang)
  • Tetap tenang dalam menjawab pertanyaan dari interviewer (tidak usah terburu buru)
  • Berikan jawab yang jujur (Tujuan dari interview adalah melihat apakah perusahaan cocok dengan kita dan juga apakah kita cocok dengan perusahaan. Jangan memaksakan berbohong supaya kita diterima. Mungkin kita memang tidak cocok di perusahaan tersebut dan akan lebih baik jika bergabung dengan perusahaan lain)

No comments:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Hosted Desktop